

06/10/2023 14:10:16
JAKARTA – Kaesang Pangarep akhirnya menyatakan siap menjadi Depok pertama pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) Depok tahun 2024. Putra Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyatakan siap menjadi Wali Kota Depok usai bertemu Ketua Umum (Ketum) PSI Giring Ganesha.
“Saya Kaesang Pangarep, saya sudah mendapatkan izin dan restu dari keluarga saya, insyaallah dengan ini saya siap untuk hadir menjadi Depok pertama,” kata Kaesang dalam video di kanal YouTube Kaesang Pangarep by GK Hebat, Sabtu (10/6/2023).
BACA JUGA: Ganjar Pranowo Yakin Menang Satu Putaran Pilpres 2024
Kaesang meminta dukungan untuk dirinya. Dia mengakhiri video dengan salam ‘Merdeka’.
“Mohon dukungannya, merdeka!” ujar Kaesang.
Dorongan untuk Kaesang maju di Pilkada Depok ini disampaikan PSI. PSI juga sudah memasang baliho dengan wajah Kaesang di berbagai titik di Depok.
Sementara itu, Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie mengatakan bahwa menghormati mekanisme partai lain, termasuk PDIP. Hal itu dikatakan Grace terkait Ketua DPP PDIP Puan Maharani akan bertanya langsung kepada Kaesang Pangarep terkait alasan memakai kaus PSI.
“Beberapa media bertanya soal sikap PSI terhadap rencana Mbak Puan memanggil Mas Kaesang karena memakai kaus PSI. Berikut komentar saya. Sebagai partai PSI menyerap aspirasi masyarakat. Siapapun itu: apapun partai, agama, etnis dan lain-lain. Murni karena PSI memotret aspirasi warga,” kata Grace kepada wartawan, Jumat (9/6/2023).
Grace mengatakan PSI tak masalah jika pada akhirnya Kaesang bergabung dengan PDIP. Grace mengatakan PSI menghormati mekanisme tiap-tiap partai.
“Tentu PSI sangat menghormati mekanisme partai manapun. Jikapun kelak Mas Kaesang masuk PDIP karena aturan keluarga harus satu partai, bagi PSI tidak masalah,” tutur dia.
BACA JUGA: PKS Pertimbangkan Lima Nama Calon Wali Kota Depok 2024
Grace juga menyinggung soal PSI yang mendukung Kaesang untuk maju pada Pilwakot Depok. Menurutnya putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu adalah sosok pemersatu.
“Mas Kaesang itu bisa menjadi sosok pemersatu kelompok nasionalis di Depok, yang selama beberapa Pemilu terakhir selalu kalah karena tercerai-berai. Jadi meski Mas Kaesang masuk partai manapun, PSI tetap dukung. Dukungan PSI tanpa syarat,” tegas Grace.
Penulis: Olo
