

10/23/2023 06:48:03
BEKASI – Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka telah resmi diumumkan sebagai bakal calon wakil presiden (Bacawapres) mendampingi Prabowo Subianto sebagai bakal calon presiden (Bacapres) pada pemilihan Presiden 2024.
Tergolong muda masih berusia 36 tahun, Gibran memiliki harta kekayaan mencapai Rp 26 miliar lebih. Dilansir limitnews.net dari laman e-lhkpn, Minggu (22/10/2023), Gibran melaporkan harta kekayaannya mencapai 26.032.674.370.
BERITA TERKAIT: Golkar Resmi Dukung Gibran Sebagai Bacawapres
Sebelumnya, bacapres Prabowo Subianto yang juga Ketua Umum Partai Gerindra bersama Koalisi Indonesia Maju (KIM) mengumumkan Gibran Rakabuming Raka, putra sulung Presiden RI Joko Widodo sekaligus Wali Kota Surakarta, sebagai bacawapres di kediaman pribadi Prabowo, Jalan Kertanegara No. 4, Jakarta, Minggu (22/10/2023) malam.
“Baru saja Koalisi Indonesia Maju telah berembuk secara final dan secara konsensus seluruhnya sepakat mengusung Prabowo Subianto sebagai calon presiden dan saudara Gibran Rakabuming Raka sebagai calon wakil presiden dari Koalisi Indonesia Maju,” kata Prabowo Subianto.
Prabowo menjelaskan, bahwa keputusan dilakukan secara aklamasi dan seluruh partai anggota Koalisi Indonesia Maju mencapai konsensus atas keputusan tersebut.
Saat mengumumkan, Prabowo didampingi oleh ketua umum partai anggota Koalisi Indonesia Maju, di antaranya Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono, Ketua Umum Gelora Indonesia Anis Matta, dan Ketua Umum PRIMA Agus Jabo Priyono.
BACA JUGA: Hubungan PDIP-Jokowi Kurang Baik? Branding Kemeja Garis Hitam Putih Redup
Penulis: Olo
